Jakarta – Menjaga penampilan dan etika yang profesional merupakan salah satu hal yang patut diperhatikan dalam dunia kerja. Untuk meningkatkan kesadaran akan hal tersebut, PT Pertamina Lubricants (PTPL), anak perusahaan Subholding Commercial & Trading Pertamina, yang mengelola usaha pelumas otomotif dan industri baik secara domestik dan internasional, melalui fungsi HR mengadakan kembali Forum Extra Mile For Lubricants Employee (FEMALE) berupa workshop bertajuk “How to Improve Personal Grooming & Business Etiquette” secara hybrid di Aula Lt.15 pada tanggal 22 Juli 2022. Acara ini dibawakan oleh Founder dari DW Etiquette sekaligus Investor Relations PT Pertamina (Persero), Dhita Wirapradja, beserta moderator Windi Prasetyaningtyas dari fungsi Finance, dan host Siti Nurlaizah dari fungsi HR.
Workshop kali ini membahas tentang kiat-kiat berpenampilan dan berperilaku dalam dunia kerja dan pentingnya menciptakan personal branding yang genuine atau tulus. Personal Branding sendiri merupakan gestur yang menggambarkan persona atau identitas ideal yang ingin seseorang tunjukkan. Dengan menciptakan personal branding, kepercayaan dapat lebih mudah dibangun dan memberikan rekognisi yang lebih tinggi.
Dalam menciptakan personal branding, Dhita menerangkan bahwa penampilan merupakan salah satu hal yang pertama kali dinilai ketika bertemu seseorang, sehingga menjaga tampilan luar merupakan hal yang tidak kalah penting selain attitude seseorang terutama saat bekerja. Penggunaan pakaian tertentu dapat mempengaruhi impresi serta persepsi seseorang.
Selain penampilan, salah satu materi yang dibahas adalah tips berperilaku serta etika yang baik dalam dunia kerja. Kegiatan sederhana seperti berjalan, duduk, bersalaman, dan berbicara di depan orang banyak perlu dilakukan dengan tegas dan percaya diri. Contohnya pada saat bersalaman, perlu menjaga senyum, kontak mata, nada bicara, serta gestur yang terbuka agar dapat memberikan impresi yang baik dengan lawan bicara.
Setelah pemaparan materi, para peserta workshop juga diajak mengikuti kuis berhadiah mengenai materi yang sudah dijelaskan, serta pemberian souvenir menarik bagi peserta dengan penampilan paling menarik. Di akhir acara dilakukan foto bersama dengan seluruh peserta workshop.