Jakarta - Setelah 2 tahun lamanya, akhirnya PTPL kembali menggelar acara Buka Puasa Bersama sekaligus syukuran kantor baru yang dilaksanakan pada hari Rabu, 13 April 2022 di aula lantai 15 Pertama Tower, Graha Pertamina.
Acara silaturahmi ini dihadiri oleh Dewan Komisaris, Direksi, manajemen, dan seluruh Perwira PTPL di kantor pusat dan wilayah kerja di Jakarta.
Dalam kesempatan baik ini, Komisaris Utama PTPL Dewi Yustisiana menyapa Perwira secara langsung dan berharap bulan Ramadhan ini menjadi bulan penuh kebaikan dan diharapkan dapat tetap semangat bekerja dengan optimal.
Senada dengan Dewi, Direktur Utama PTPL Werry Prayogi, dalam sambutannya juga menuturkan, “Setelah 2 tahun, akhirnya PTPL kembali dapat menyelenggarakan acara buka bersama secara offline. Selain bersilaturahmi, acara sore hari ini merupakan sebuah komitmen PTPL untuk terus memberikan kebaikan kepada masyarakat di bulan yang penuh berkah ini. Kegiatan ini juga merupakan wujud syukur kami yang luar biasa terhadap apa yang kami telah capai sebagai perusahaan. Tak hanya hari ini, seluruh wilayah kerja PTPL, baik di sales region dan juga di Production Unit, berkesempatan untuk berbagi kepada sesama, dan akan dijalankan sepanjang bulan Ramadhan. Alhamdulillah.”
Buka bersama tidak lengkap tanpa adanya energi kebaikan yang dipancarkan. Momentum kebersamaan terasa bermakna dengan pemberian santunan kepada 5 yayasan panti asuhan di wilayah Jakarta. Santunan diberikan langsung oleh Dewan Komisaris dan jajaran Direksi kepada para pengurus dan perwakilan anak-anak.
Acara dilanjutkan dengan mengucap syukur atas bertempatnya PTPL di kantor baru melalui doa bersama yang dipimpin oleh Badan Dakwah Islam (BDI) PTPL.
Sesaat sebelum berbuka puasa, Perwira juga mendengarkan tausyiah/kultum tentang istiqomah, yang disampaikan oleh Ustad Abdul Muyasir. Acara kemudian ditutup dengan berbuka puasa bersama, sholat Magrib berjamaah, dan makan malam bersama.