Surabaya - Sebagai upaya dalam meningkatkan wawasan kader terkait Program Kampung Iklim (PROKLIM) untuk dua desa binaannya di Sidokumpul & Sukorame, Production Unit Gresik (PUG) mengatakan study tour sekaligus benchmarking ke RW 03 Kel. Jambangan, Kec. Jambangan, Surabaya, tepatnya di Sentra PKL Jambangan pada Rabu, 16 Februari 2022.
Turut hadir dalam kegiatan antara lain Lurah Jambangan, ketua RW 03 Jambangan, Ibu-ibu PWP (Persatuan Wanita Patra), Tim Task Force CSR PUG, Perwakilan Kader Sidokumpul & Sukorame serta turut hadir pula Kader Lingkungan Jambangan.
Kegiatan study tour dan benchmark kali ini dibungkus dengan sesi sharing knowledge terkait pengolahan minyak jelantah menjadi sabun, disertai diskusi terkait Proklim Lestari sebagai langkah persiapan pendaftaran Proklim Utama untuk desa Sidokumpul dan Sukorame di tahun 2022 ini.
Mengutip dari Direktorat Pengendalian Perubahan Iklim, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Proklim adalah program berlingkup nasional yang dikelola oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Program tersebut diadakan dalam rangka meningkatkan keterlibatan masyarakat dan pemangku kepentingan lain untuk melakukan penguatan kapasitas adaptasi terhadap dampak perubahan iklim dan penurunan emisi GRK, serta memberikan pengakuan terhadap upaya adaptasi dan mitigasi perubahan iklim yang telah dilakukan, yang dapat meningkatkan kesejahteraan di tingkat lokal sesuai dengan kondisi wilayah.
Pelaksanaan Proklim mengacu pada Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan nomor 84 tahun 2016 tentang Program Kampung Iklim, yang di dalamnya terkandung komponen utama, syarat pengusulan, penilaian, dan kategori Proklim. Dalam peraturan menteri tersebut juga disinggung bahwa Proklim dapat dikembangkan dan dilaksanakan pada wilayah administratif paling rendah setingkat RW atau dusun dan paling tinggi setingkat kelurahan atau desa.
Sedangkan Proklim Lestari adalah penghargaan tertinggi bagi desa yang berkegiatan untuk mengurangi emisi gas rumah kaca dengan aksi adaptasi dan mitigasi perubahan iklim. Syarat menuju Proklim Lestari adalah sudah menjadi Proklim Utama terlebih dahulu dan minimal selang 2 tahun bisa maju ke Lestari.