Penutupan Enduro Student Program Blora, Bojonegoro & Tuban Peserta Siap Jadi Wirausaha Bengkel

Senin, 30 Nov -0001 | 84 views   220 likes


Bojonegoro – PT Pertamina Lubricants Sales Region V Wilayah Jawa Timur bersama dengan PT Pertamina EP Asset 4 hari ini resmi menutup program CSR Enduro Student Program (ESP) untuk wilayah Blora, Bojonegoro dan Tuban. Program Corporate Social Responsibility dalam bidang pelatihan dan pembinaan wirausaha perbengkelan mandiri ini telah dilaksanakan sejak 16 November 2017. Acara penutupan ini bertempat di Balai Latihan Kerja Industri Bojonegoro dan dihadiri oleh PT Pertamina Lubricants, perwakilan SMK peserta, dan mitra bengkel binaan PT Pertamina Lubricants.

Enduro Student Program dengan tema “Membentuk Wirausahawan Muda Indonesia”, merupakan program CSR PT Pertamina Lubricants yang bertujuan untuk memberikan pelatihan dan keterampilan bengkel kendaraan roda dua kepada lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang nantinya akan diseleksi dan dibina untuk menjadi wirausahawan bengkel sepeda motor. Program ini pertama kali diluncurkan di Cilacap pada tahun 2016 dan sudah dilakukan replikasi program di wilayah lainnya seperti Lamongan dan Gresik.

Untuk wilayah Bojonegoro, Tuban dan Blora, ESP telah melibatkan 21 peserta, yang terdiri 9 orang dari area Tuban, 6 orang dari Bojonegoro dan 6 orang dari Cepu. 21 peserta ini merupakan siswa lulusan dari 13 SMK jurusan otomotif terpilih yakni SMKN , SMKN 1 Jatirogo, SMK Migas Cepu, SMAN 1 Bangilan, SMK Muhammadiyah 2 Cepu, SMKN 1 Singgahan, SMK Harapan Bojonegoro, MA TBBB Jetak, SMAN 2 Cepu, SMKN Ngambon, SMU PGRI 3 Cepu, SMK 1 Purwosari, dan SMAN Tambak rejo.

Pelatihan yang diberikan meliputi pelatihan teori dan praktek workshop di Balai Latihan Kerja Industri, yang dilanjutkan dengan magang di bengkel-bengkel mitra binaan PT Pertamina Lubricants dalam bentuk mentorship secara real lalu dilanjutkan dengan pembinaan dan pendampingan wirausaha bengkel mandiri. Dari 21 peserta yang mengikuti program, terdapat 17 peserta yang akan membangun wirausaha bengkel dimana mereka terbagi menjadi 7 kelompok bengkel.

Dalam penutupan ini, PT Pertamina Lubricants memberikan modal kerja kepada setiap kelompok berupa paket Pelumas Pertamina, Compressor & toolkits serta spareparts dengan nilai yang berbeda-beda sesuai dengan peringkat tim terbaik yang dinilai saat masa magang / praktik kerja. Total nilai paket modal kerja yang diberikan adalah sebesar Rp. 100 juta.

Eko Ricky Susanto, Sales Region Manager V PT Pertamina Lubricants mengatakan, “Kami bangga dengan semangat anak-anak ESP. Selama lebih dari 3 bulan, mereka benar-benar belajar mengenai ilmu mekanik dan ilmu wirausaha bengkel secara langsung. Berakhirnya pelatihan Enduro Student Program bukan berarti kegiatan telah berakhir. Justru ditutupnya pelatihan ESP ini akan menjadi garis start bagi peserta untuk mulai mengarungi dunia wirausaha yang sesungguhnya. Dalam kesempatan ini, kami juga berterimakasih kepada peserta ESP yang sudah menjalankan pelatihan dengan sungguh-sungguh. Kami juga ucapkan terimakasih kepada BLKI atas dedikasinya dan juga kenapa mitra bengkel atas semangatnya menjadi mentor bagi adik-adik ini”.

ESP bertujuan pada tiga hal, yakni peningkatan nilai ekonomi, sosial, dan lingkungan. Melalui ESP, perusahaan berkeinginan untuk berkontribusi dalam upaya pembangunan generasi muda penerus bangsa yang berkeberlanjutan. Dengan ESP ini PT Pertamina Lubricants berperan aktif dalam menciptakan wirausaha baru sekaligus menciptakan lapangan pekerjaan baru.

Eko Ricky melanjutkan, “Perlu diketahui masih adanya gap yang cukup besar antara jumlah lulusan sekolah dan jumlah lapangan perkerjaan untuk wilayah ini. Kami berharap peserta akan memiliki mental berwirausaha yang kuat dan mampu ciptakan lapangan pekerjaan sendiri serta buat lapangan pekerjaan untuk orang lain.  Kami terus berharap para generasi tenaga muda produktif Indonesia ini bisa berkontribusi besar terhadap Indonesia, memerangi kemiskinan dengan menciptakan lapangan pekerjaan dengan menciptakan lapangan pekerjaan dan menjawab tantangan masa depan yang semakin berat dan sulit".



Tag:
Bagikan:
Temukan Pelumas

Otomotif & Industri serta Produk yang Mendunia di sini

Produk Otomotif

Cari Oli

Produk Industri

Cari Pelumas

ProdukMancanegara

Cari Pelumas